Kerusuhan Mesir Mubarak Tolak Mundur

Jumat, 04 Februari 2011

Kairo -
Warga Mesir terus mengerahkan kekuatannya untuk mewujudkan terjadinya "hari penurunan" yang memaksa Presiden Hosni Mubarak untuk mundur setelah ia mengatakan punya keinginan untuk melakukan hal tersebut. Namun keinginan mundur tersebut dibatalkan, karena ia mengaku khawatir akan terjadi kekacauan. Dalam kemunculannya untuk kali pertama sejak pecahnya protes selama 11 hari, Mubarak menunjuk biang keladi semua ini adalah pihak oposisi dari Muslim Brotherhood.
Kemudian rival regionalnya, Iran meminta para tentara untuk bergabung dengan pengunjuk rasa untuk menciptakan sebuah negara republik Islam. Namun, kiblat Islam banyak mendapat penolakan di kalangan pengunjuk rasa yang kebanyakan warga kelas menengah dan sekuler.
Mereka memenuhi Bundaran Tahrir dan menjadi episentrum dari oposisi rezim Mubarak. "Mereka menyebut kami Muslim Brotherhood, bukan sama sekali. Kami bukan anggota mereka, kami warga biasa," tandas Hathim (29) seorang insinyur. Warga terus membanjiri Kairo tengah, Jumat (4/2) kemarin. Mereka berharap bisa kembali mengumpulkan satu juta massa kuat untuk mempercepat pelengseran sang presiden.
AS bersama sekutu dan sponsor presiden bersama militer yang berpengaruh, secara diam-diam bekerja di balik layar agar Mubarak mau menyerahkan kekuasaannya. Namun Mubarak menegaskan, kepergiannya akan menimbulkan kekacauan. Dan, hal tersebut tak menyurutkan pergolakan massa yang merebak dari para pengguna Internet hingga massa Islam dengan menyebut Jumat sebagai hari pelengseran.
Banyak warga merasa unjuk rasa belumlah cukup dan berharap hari-hari normal bisa dimulai lagi setelah gangguan berjalan sejak 25 Januari. Banyak juga berharap Mubarak segera turun. AS bersama sekutu-sekutu Barat, enggan menyerukan agar ia mundur sekarang dan menyarankan segera memulai transisi.
Angkatan bersenjata yang memainkan peran penting tampaknya menimbang-nimbang dukungannya. Mereka membiarkan massa mengeluarkan unek-uneknya dalam aksi yang tak pernah terjadi sebelumnya.(ton/rtr/afp).
http://www.balipost.co.id

0 komentar:

Posting Komentar

 

Copyright © 2011 Mixx Blogger Template - Blogger Templates by BloggerReflex

Sponsored by: Trucks | SUV | Cheap Concert Tickets